Race 2 AP250 : Rheza Pimpin Mario dan Andy Kibarkan Merah Putih di Suzuka. Good Job Bro
Ditengah panasnya siang hari di Indonesia sementara itu di belahan negara matahari terbit Jepang, para pebalap Indonesia sedang mengikuti Race 2 untuk semua kelas balap yang digelar di ARRC. Kalau kemarin kita saksikan Merah Putih berkibar di podium tertinggi Suzuka karena Rheza dan Mario menjejak panggung kehormatan, maka hari ini kemenangan terulang dengan sempurna. Bila kemarin posisi kedua masih ada Anubap ϑαяΐ Thailand, untuk hari semua posisi diduduki pebalap Indonesia.
Rheza Danica Ahrenz menempati pole posotion diikuti oleh Andy Fadly. Ada beberapa pebalap Indonesia di 10 grid terdepan. Ada Mario SA, Awhin Sanjaya, juga Rey Ratukore serta Richard Taroreh. Saat start dimulai sempat Andy dari Tim Kawasaki memimpin. Namun beberapa tikungan Rheza langsung overtake dan langsung ambil jarak. Lewat satu lap Rheza sudah meninggalkan rombongan kedua. Rheza makin jauh didepan, sementara rombongan dibelakangnya justru cukup seru saling overtake. Bahkan pebalap wanita Thailand Muklada juga turut meramaikan aksi rombongan kedua ini.
Ditengah persaingan yang sangat seru Muklada bersenggolan dengan rekan timnya sendiri Kritchaporn. Untung saja tidak menyentuh para pebalap Indonesia baik Mario, Awhin dan Andy sehingga masih lanjut. Padahal termasuk accident yang sangat berat. Dari layar tampak Rheza semakin jauh meninggalkan rombongan kedua ini. Dan nyaris tak berubah posisi sampai akhirnya bendera finish berkibar.
Bila kemarin Rheza Danica unggul 5 detik atas pebalap yang finish kedua, maka hari ini lebih edan lagi karena mencapai 8 detik lebih. Paduan serasi dan tangguh Rheza Danica serta Mario dan Honda CBR250RR benar-benar bisa merenggut podium 1 dan 2 Suzuka. Dengan kenyataan diatas maka klasemen poin AP250 ARRC masih dalam genggaman Rheza Danica dengan 123 poin dan diikuti oleh Super Mario dengan 102 poin.
Rheza Danica meneruskan tren positif yang ditinggalkan oleh Gerry Salim tahun lalu yang juga dominan di kelas AP250 ARRC. Yang patut diacungi jempol adalah Super Mario yang meski pertama kali datang di sirkuit Suzuka dibanding pebalap lainnya, namun mampu masuk podium sebanyak dua kali. Jelas bukan talenta sembarangan untuk balapan antar negara semacam hal ini.
Nah moga seri mendatang bendera Merah Putih dan lagu Indonesia Raya bisa berkumandang lagi dengan sempurna oleh pebalap-pebalap Indonesia. Aamiin…
- AHRT Targetkan Rengkuh Posisi Kedua dan Ketiga AP250 Mendampingi Rheza Dhanica
- CBR250RR Juara Race 1 ARRC AP250 Madras India ditangan Rheza dan Mario, Indonesia Raya Berkumandang
- Race 1 AP250 ARRC Seri Suzuka Merah Putih Berkibar via Rheza dan Mario
- Sejarah Tim Balap Indonesia Akan Lahir Akhir Pekan Ini Melalui Gerry
- Touring Member Honda CBR250RR ke Bromo bersama MPM
- Race 1 Seri 3 IRS 250cc Gerry Salim Juara Diikuti Rey dan Rheza
- Race 2 AP250 Gerry Salim Juara Merah Putih Berkibar Diikuti Andi dan Koyama
- Perfect !! CBR250RR Tim AHRT Kuasai Mutlak Podium AP250 ARRC via Gerry Rheza dan Andi
- Gerry Salim Diatas Honda CBR250RR Pimpin Semua Free Practice AP250 Seri Sentul
- Semarakkan 17 Agustus Tim AHRT Siapkan Pasukan Pengibar Bendera di ARRC Sentul Minggu Depan
Posted on 3 Juni 2018, in AHM, AP250, ARRC and tagged ahrt, ap250 arrc, ap250 arrc seri suzuka, cbr250rr jawara, indonesia raya, mario juara, merah putih, rheza danica juara, rheza pimpin klasemen ap250, super mario. Bookmark the permalink. 2 Komentar.
Ayo dukung terus pembalap Indonesia.
Prestasi yang sudah sepatutnya diapresiasi…
Semoga kedepannya mereka bisa naik ke jenjang balapan yang lebih tinggi lagi…